Pasti untuk para warga Backpacker Jakarta travelling sudah menjadi bagian dari aktivitasnya, bahkan merupakan sebuah agenda rutin diakhir minggu. Tapi bagaimana dengan yang sedang hamil? Tenang, kami punya berbagai macam tips dan trick langsung dari ahlinya serta berbagai referensi tempat wisata dan hal-hal lain yang sayang bagi kamu khususnya ibu hamil yang tetap gatel “ngabur” walau sedang berbadan dua.
1. Berapa usia kehamilan yang aman untuk ibu hamil berpergian jauh?
Menurut dr. Yusi Capriyanti, Sp.OG usia kehamilan trimester kedua (15-28 minggu) dianggap paling baik untuk melakukan perjalanan jauh. Usia tersebut tergolong aman untuk beraktivitas dikarenakan kondisi ibu sudah kuat dalam menghadapi kehamilannya dan sudah melalui fase “morning sickness”. Pada umumnya di Indonesia, tidak disarankan untuk berpergian jauh disaat usia kehamilan menginjak 32 minggu selain riskan juga karena kondisi ibu hamil yang cepat merasa lelah.
2. Adakah hal yang perlu saya persiapakan sebelum berpergian jauh?
– Periksakan kehamilan ke dokter kandungan sebelum berpergian jauh untuk memastikan kesehatan rahim dan bayi dalam keadaan optimal.
– Tanyakan apakah perlu dilakukan vaksinasi sebelum berpergian keluar negeri atau ketempat endemik penyakit tertentu.
– Bawalah catatan medis dokter kemanapun kalian berlibur.
– Persiapkan makanan dan minuman di dalam tas sertakan juga vitamin dan obat obatan dari dokter (jika ada). Menurut American Pregnancy Association, ibu hamil harus mengkonsumsi air mineral setidaknya 8-12 gelas setiap hari.
– Gunakan pakaian dan alas kaki yang nyaman dan bawalah perlengkapan yang membantu kalian merasa lebih nyaman seperti bantal dan selimut.
– Cari referensi dokter dan RS di tempat tujuan wisata kalian.
3. Sebaiknya memilih transportasi apa yang aman untuk ibu hamil?
a. Transportasi udara
Jika pesawat menjadi pilihan transportasi berlibur, pilih tempat wisata dengan jarak tempuh penerbangan tidak lebih dari 4 jam.
– Kenakan compression stockings / flight socks mulai dari bangun pagi sebelum terbang sampai tiba ditujuan guna mencegah kram dan pembengkakan kaki oleh karena thrombosis.
– Tiap jam, bangunlah dari kursi dan berjalan-jalan sedikitnya 4-5 menit dan lakukanlah peregangan seluruh tubuh.
– Mintalah surat keterangan dokter jika anda diperbolehkan untuk berpergian menggunakan pesawat dan periksalah terlebih dahulu peraturan, syarat, dan ketentuan maskapai penerbangan sebelum anda berpergian. Hampir semua maskapai tidak memperbolehkan anda terbang selama 30 hari menjelang kelahiran.
– Mintalah tempat duduk dibagian aisle untuk memudahkan kekamar kecil.
– Pergilah dengan maskapai penerbangan publik karena telah dilengkapi sistem pressurized cabins, hindari menggunakan pesawat berukuran kecil. Jika terpaksa, disarankan untuk terbang tidak melebihi 7000 kaki.
– Tidak perlu khawatir saat melintasi mesin deteksi metal karena gelombang radio yang dipancarkan sangat rendah dan dosis paparan x-ray nya pun sangat kecil. Jadi tidak akan menimbulkan bahaya untuk bayi yang dikandung.
b. Transportasi darat
Mobil merupakan alat transportasi yang paling tepat bagi ibu hamil yang berpergian jauh oleh karena kenyamanannya untuk bergerak dan peregangan. Hal yang perlu diperhatikan saat berpergian menggunakan mobil yaitu
– Perjalanan yang ditempuh tidak lebih dari 6 jam per hari
– Letak pengunaan seatbelt yang baik dan benar seperti gambar dibawah ini :
Transportasi laut
– Perhatikan kesiapan ibu hamil dikarenakan berpergian jauh dengan menggunakan transportasi laut dapat memicu rasa mual yang berlebihan.
– Cari tahu pelayanan medis dan kebijakan tentang perlindungan ibu hamil, dikarenakan beberapa penyedia jasa tidak membawa penumpang dengan usia kehamilan tertentu, umumnya tidak diperkenankan saat usia kehamilan diatas 32 minggu (berbeda-beda setiap penyedia jasa).
Kemana tempat berlibur yang cocok untuk ibu hamil?
Selain pilihan luar negeri, banyak juga pilihan wisata dalam negeri yang tidak kalah menariknya seperti:
– Berbagai spot pantai di Bali
Bali tidak pernah mengecewakan pengunjungnya dengan hamparan pasir dibalut indahnya sunset di Jimbaran sambil menikmati candle light dinner. Pantai cangu dan seminyak juga rekomendasi yang tepat.
– Pulau Bintan, Kepulauan Riau
Tidak kalah cantiknya dengan Bali, pulau Bintan menawarkan tenangnya suasana pantai barat Indonesia.
– Kebun Raya
Bagi kalian yang tidak memiliki waktu panjang untuk berlibur jauh, cukup mengunjungi kebun raya Bogor, kebun raya Cibodas, taman wisata mekarsari atau taman bunga wiladatika serta taman bunga nasional dapat memenuhi keinginan kalian berlibur tanpa harus berpergian jauh.
Selain beberapa tempat diatas masih banyak lagi referensi wisata di Indonesia yang aman untuk ibu hamil.
Kenapa berpergian jauh tidak dianjurkan pada trimester akhir?
Berikut hal-hal yang umumnya terjadi pada saat berpergian jauh di usia kehamilan menginjak trimester tiga atau akhir.
Nah sekarang sudah tahukan apa saja yang sebaiknya dilakukan dan tidak dilakukan saat berpergian jauh? Semoga kedepannya para ibu hamil bisa mengimplementasikan pengetahuan yang didapatnya untuk tetap aman disaat berpergian jauh. Persiapan ini semata-mata untuk kenyamanan kalian dan keluarga saat travelling nanti. Jangan lupa, untuk tetap bersantai dan menikmati perjalanan kalian, karena stress relief tujuan utama kalian berlibur bukan?
Selamat berlibur!
Resources :
http://americanpregnancy.org/pregnancy-health/traveling-during-pregnancy/
https://www.comparetravelinsurance.co.nz/travel-insurance-tips/pregnant-travel
http://www.babycenter.com/travel-during-pregnancy
http://www.alodokter.com/komunitas/topic/bolehkah-ibu-hamil-bepergian-jauh
http://travel.detik.com/read/2013/09/20/152751/2364835/1048/6-tips-traveling-bagi-ibu-hamil
https://www.tiket2.com/blog/tips-travelling-saat-kondisi-hamil/
http://www.alodokter.com/amankah-bepergian-jauh-saat-hamil
Pictures:
Pict. 1-4, 8-9 https://www.comparetravelinsurance.co.nz/travel-insurance-tips/pregnant-travel
Pict. 5 http://www.pebbleuk.com/graphics/main-image-maternity-tights.jpg
Pict. 6 https://matronae.wordpress.com/page/2/
Pict. 7 http://www.emobikids.com/seatbelt-pregnant/safety-pregnancy-vest
Created by : Gwendry Ramadhany
Views: 986