9 Tempat Ngabuburit Asik di Kota Jogja

Jika kamu berencana untuk liburan ke Yogyakarta dalam waktu dekat dan sedang berpuasa, sekalian aja ngabuburit di beberapa tempat seru di sana! Nih aku kasih 9 rekomendasi tempat ngabuburit asik di Yogyakarta yang bikin puasa kamu jadi asik sembari nunggu buka puasa. Di mana aja sih tempatnya?

1. Kampung Ramadhan Kauman

Nggak jauh dari Masjid Gedhe Kauman, terdapat Kampung Ramadhan Kauman yang dikenal sebagai salah satu peradaban Islam di Yogyakarta. Setiap bulan Ramadhan, kampung ini mengadakan bazaar dengan menjual berbagai macam makanan dan minuman untuk buka puasa. Sama seperti Pasar Dadakan, di Kampung Ramadhan Kauman, kamu akan menemukan sensasi berebut makanan dan minuman untuk buka puasa.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

2. Jalur Gaza Jogja

Jalur ini bukanlah jalur yang ada di Timur Tengah, tapi merupakan kependekan dari Jajanan Lauk, Sayur, Gubug Azhar Zerba Ada. Soalnya, di sana memang menyediakan jajanan serba lengkap saat bulan puasa. Jalur Gaza bisa ditemukan di sekitar Masjid Mutohirin yang ada di jalan Sorogenan. Stand makanan di sana pun dibuat menyerupai bentuk gubuk. Kawasan ini hanya dibuka saat bulan puasa, lho.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

3. Alun-alun Kidul

Alun-alun kidul merupakan tempat ngabuburit di Jogja yang menjadi tempat favorit anak-anak muda di Jogja untuk nongkrong sambil menunggu waktu berbuka puasa. Di sini kita dapat mencoba tradisi yang begitu fenomenal yaitu tradisi masangin atau masuk di antara dua beringin kembar yang ada di alun-alun ini. selain itu kamu juga bisa bersepeda ria beramai-ramai dengan menyewa sepeda hias yang banyak terdapat disana.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

4. Titik 0 Kilometer

Suasana yang ramai selalu terlihat di Titik Nol Kilometer Jogja terutama pada sore hari menjelang berbuka puasa. Dimana tempatnya berada di selatan Malioboro yang menjadi tempat favorit untuk ngabuburit ramai-ramai bersama teman dan keluarga. Selain itu ditempat ini juga kita bisa menyaksikan berbagai aksi kreatif seniman jalanan dalam menghibur pejalan kaki.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

5. Malioboro

Jalan Malioboro sepertinya bakal jadi favorit para wisatawan dari masa ke masa dan nggak bakal ada kata bosan meskipun kamu sudah sering ke sana. Suasananya yang eksotik dan Jawa banget, bikin kamu betah jalan kaki di sana, sekaligus lihat-lihat barang unik yang dijajahkan di sekitarnya. Bakal lebih seru sih, jika kamu memang punya tujuan cari batik, cindermata, atau barang unik lainnya. Di sekelilingnya juga banyak banget penjual makanan, baik resto maupun kaki lima, sehingga kamu nggak akan kesulitan menemukan makanan untuk buka puasa.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

6. Tugu Pal Putih Yogyakarta

Tugu Pal Putih Yogyakarta merupaka icon kota Yogyakarta yang penuh dengan nilai historis. Tempat ini termasuk tempat favorit warga Jogja maupun wisatawan untuk berfoto ria, tak heran jika sejak sore tempat ini sudah ramai pengunjung yang mengunjungi tempat ini.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

7. Pasar Dadakan di Jalan Kaliurang

Pasar Dadakan di jalan Kaliurang hanya dibuka saat bulan Ramadhan. Di sana, kamu bakal menemukan banyak takjil dan makanan khas puasa. Yang bikin seru adalah keseruan berebut takjil di Pasar Dadakan! Pasar ini nggak hanya menjual takjil dan makanan khas puasa, tapi juga menjual makanan dari luar daerah, bahkan luar negeri. Harga makanan di sana pun terjangkau dan nggak bakal menguras kantung.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

8. Glagah Sari

Hampir sama dengan Kampung Ramadhan lainnya, aneka menu takjil bisa kamu beli saat ngabuburit di kawasan Glagah Sari. Banyak menu jajanan yang ditawarkan di sana yang cocok untuk menu berbuka puasa.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

9. Kampung Ramadhan Jogokaryan

Kampung Ramadhan Jogokaryan juga jadi favorit warga Yogyakarta untuk ngabuburit. Di sana pengunjung juga bisa borong makanan dan minuman untuk buka puasa. Suasananya yang ramai bikin ngabuburit terasa cerita, apalagi Kampung Ramadhan Jogokaryan juga menawarkan suasana pondokan yang begitu kental. Kampung ini juga kerap mengadakan lomba adzan tingkat Yogyakarta dan Jawa Tengah saat bulan puasa.

Sumber foto by instagram @kulinerjogja

Hits: 395

Desi kurniawati putri

Hanya seseorang yang hobby menulis, karna menulis merupakan tempat untuk merangkai kata demi kata menjadi kalimat yang utuh dari setiap perjalanan langkah kaki-ku. Follow my instagram : @desi.kurniawatiputri

Baca Artikel Lainnya