Pantai Teleng Ria yang memukau

Memiliki pantai yang lokasinya tidak jauh dari pusat kota merupakan anugerah tersendiri bagi Kabupaten Pacitan. Ya, cukup menempuh jarak sekitar 3,5 km dari pusat kota, kita sudah dapat menikmati debur ombak di PANTAI TELENG RIA.

foto : pasirpantai.com
foto : pasirpantai.com

Pantai teleng ria merupakan pantai yang cocok untuk liburan bersama keluarga. Tidak perlu jalan kaki jauh dari area parkir untuk menuju bibir pantai. Fasilitas di pantai ini pun terbilang lengkap. Area parkir yang luas mampu menampung bus-bus pariwisata yang besar. Tersedia juga puluhan toilet dan kamar bilas untuk kita yang gemar basah-basahan.

Di sekitar pantai teleng ria juga terdapat banyak kedai yang menjual aneka makanan. Mulai dari menu utama berupa nasi dengan lauk pauk dari hasil laut, sampai dengan cemilan yang cocok dijadikan buah tangan. Dengan berbelanja di lokasi wisata, kita turut serta mengangkat perekonomian penduduk lokal. Namun hati-hati, belanjalah dengan bijak sesuai kebutuhan dan kemampuan yaa..

Hits: 146

Maya Nirmala Sari

Suka belajar dan mencoba hal baru. Penikmat kuliner. Pemerhati lingkungan. Cinta bumi dan buah-buahan. - Tinggal di Solo, Jawa tengah, Indonesia.

Baca Artikel Lainnya