Menikmati Sudut Jogja dari Candi Barong

Candi Barong adalah Candi yang berlokasi di Dusun Candisari, Desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Candi tersebut berada pada  ketinggian sekitar 199 mdpl dan masih berada pada perbukitan Batur Agung. Mengingat berada pada perbukitan tersebut candi Barong terletak berdekatan dengan candi lain seperti, Candi Ratu Boko pada sisi atas tenggara, Candi Banyunibo pada sisi bawah barat daya, Candi Ijo pada sisi tenggara serta beberapa situs Candi Miri, Dawangsari, Sumberwatu dan arca Ganesha.

Foto: paketwisatajogja.com

Diperkirakan dibangun pada sekitar abad ke-9 hingga abad ke-10, Candi yang merupakan peninggalan Kerajaan Medang Mataram ini merupakan candi beraliran Hindu. Hal tersebut diungkap bahwa dulunya masyarakat yang mayoritas merupakan petani, menjadikan candi ini sebagai tempat untuk pemujaan terhadap Dewa Wisnu dan Dewi Sri yang melambangkan kesuburan. Ketika memasuki pintu masuk barat, akan tampak lahan yang berundak tiga. Teras pertama kedua merupakan lahan yang cukup luas, serta terdapatnya gerbang paduraksa yang mengapit tangga untukmenuju teras tertinggi.

Foto: telusuriindonesia.com

Candi yang dahulu kala memiliki nama Candi Surogedeg ini mengalami perubahan nama menjadi Candi Barong sesuai dengan hiasan kala & makara barong yang dipercaya sebagai makhluk yang menjaga kesucian bangunan. Pada teras tertingginya memiliki 2 bangunan candi untuk pemujaan kepada Dewa Wisnu dan Dewi Sri, dimana tiap candi tersebut memiliki ketingiian 9.05m dan ukuran 8.18mx8.18m. Ketika dilakukan pemugaran beberapa belasan tahun silam, ditemukan peripih serta sejumlah perlengkapan alat rumah tangga seperti mangkuk dari keramik, mat apanah, sendok dan guci.

Foto: telusuriindonesia.com8

Pada kompleks bukit yang cukup luas dengan bangunan candi yang tak begitu banyak, tentu tak membuat kita cepat lelah saat berkunjung. Dengan latar pemandangan hijau, candi ini cocok kamu kunjungi untuk berakhir pekan. Udara semilir dengan langit biru menambah panorama gagahnya candi yang seakan menjulang ke angkasa tersebut. Tak heran di Candi Barong ini, kamu juga bisa mengabadikan moment sunset yang romantis bersama si dia.

 

Sumber referensi: Wikipedia.id

 

Hits: 1218

Defi Susisusanti

Gadis biasa yang tak punya kelebihan namun punya beragam kegemaran.

Baca Artikel Lainnya