Halo para pejalan !
Buat kalian yang suka jalan jalan dan gak betahan dirumah, pastinya akan mencari cara bagaimana sih mengatur keuangan agar jalan jalan kalian tetap terealisasi dengan baik ?
Disinilah solusinya! yuk simak sedikit cara memanage keuangan dan menabung agar kalian bisa tetap jalan jalan tiap bulan.
1. Ubah Kebiasaan Kalian
Ubahlah kebiasaan kalian yang cenderung menghambur-hamburkan uang terutama diakhir pekan. Kalau merasa bosan jangan pergi ke mall atau makan diluar, cobalah membersihkan rumah atau mengatur ulang tata ruang rumah kalian.
a. Berhentilah “makan dan ngopi cantik” setiap minggunya
Berhentilah mengikuti trend terbaru dengan memposting makanan yang sedang hits-hitsnya di sosial media, bayangkan jika acara “makan ngopi cantik” itu saja bisa menghabiskan uang minimal Rp. 300.000,-. Berapa banyak uang yang bisa kalian tabung dalam sebulannya? Bisa mencapai Rp. 1.200.000,- perbulannya.
b. Berhentilah merokok
Selain merokok tidak baik untuk kesehatan, kalian juga dapat menabung jika berhenti merokok. Harga 1 bungkus rokok sebesar Rp 20.000,- bila merokok dalam seminggunya 4 bungkus dan kalian berhenti, kalian bisa menabung hingga Rp 320.000,- per bulan.
c. Jangan tergiur membeli barang bukan keperluan walau sedang diskon
Walau barang yang kalian inginkan sedang diskon jangan tergiur untuk membelinya. Ingat barang tersebut bukan keperluan kalian.
d. Berhentilah berlangganan di gym
Dibandingkan kalian harus membayar iuran pertahun yang mungkin saja tidak setiap minggu anda bisa datang lebih dari 3 kali, beralihlah dengan lari pagi seminggu tiga kali yang hemat tanpa biaya.
e. Transition season
Tidak selalu harus pergi disaat summer atau winter tetapi pergilah berlibur disaat waktu transisi, sebelum memasuki summer atau sebelum memasuki winter. Ada beberapa yang berpendapat, pergi dengan pesawat dihari selasa lebih murah atau saat tanggal 20.
2. Tingkatkan income kalian
a. Jual barang barang yang tak dipakai
Dengan berkembangnya media sosial, hal ini juga bisa dimanfaatkan untuk kalian mencari pundi pundi uang dengan menjual barang barang yang tidak kalian gunakan lagi.
b. Cari kerja sampingan
3. Atur cara menabung kalian
Ada beberapa cara untuk menabung agar bisa menyisihkan dana liburan setiap bulannya, berikut contohnya:
a. Menabung tiap minggu
Sisihkan uang kalian tiap minggunya untuk liburan, besar nominal yang kalian sisihkan tergantung dengan jauh atau tidaknya tempat yang akan kalian kunjungi.
b. Celengan khusus liburan
Jangan sepelekan uang receh, kumpulkan uang receh kalian setiap harinya dan nominalnya sebagai contoh: semua uang dibawah nominal Rp 10.000,- masukkan kedalam celengan. Akhir bulan, jumlah uang dalam celengan inilah yang menentukan kalian liburan sejauh apa.
c. Rencanakan dengan serius dan disiplin
Plan 1 dengan cara besaran nominal yang harus ditabung sebanyak jumlah minggu yang sedang berjalan. Contoh pada minggu 1 sisa hari yang ada merupakan 3 hari dan besaran nominal dimulai dari Rp 1.000,-. Pada minggu kedua setiap harinya menabung sebesar Rp. 2.000,- sehingga mendapatkan Rp 14.000,- untuk minggu kedua dan begitu seterusnya. Nominal jumlah tabungan yang digunakan tergantung deadline liburan kalian. Jika kalian berencana untuk berlibur setiap bulan tentu nominal yang ditabung per harinya juga lebih besar.
Plan 2 dengan cara menabung sesuai dengan tanggal perbulannya. Contoh pada tanggal 1 kita akan menabung sebesar Rp 1.000,- dst. Akan tetapi jika kalian berencana berlibur di akhir bulan sehingga nomimal yang kalian tabungkan juga lebih besar mengikut jarak liburan anda yang semakin pendek.
4. Lebih flexible
Liburan tak selalu harus dengan fasilitas mewah atau dengan konsep koper, adanya komunitas Backpacker Jakarta bisa menjadi wadah untuk kalian semua berlibur tanpa membuat kantong bolong. Setiap minggunya komunitas Backpacker Jakarta menawarkan berbagai trip liburan dari wisata alam, city tour, wisata masjid, wisata museum, dan banyak lagi lainnya. Sehingga bisa menyesuaikan dengan budget kalian karena di Backpacker Jakarta semua trip yang diadakan menerapkan sistem share cost, jadi semua biaya ditanggung bersama yang pastinya bisa bikin perjalanan liburan kalian menjadi lebih hemat dan menyenangkan.
Selamat berlibur!
Referensi:
https://www.airtreks.com/ready/how-to-save-money-for-a-rtw-trip/
http://www.halomoney.co.id/blog/8-cara-menabung-untuk-liburan-impian-kalian
http://blog.reservasi.com/cara-mudah-menabung-untuk-liburan/
Pictures :
Pict. 1 shoelessnomad.com/tips-to-save-money-when-travelling/
Pict. 2&3 https://gadisransel.net/2016/01/08/tips-dan-trik-menabung-sampai-10-juta/
Created by : Gwendry Ramadhany
Views: 6891