Taman 1000 usamus Salor Dua Merauke

Taman 1000 Musamus Salor Dua Merauke

Mengenal Musamus, Rumah Semut Raksasa yang hanya ada di Merauke.

Musamus atau yang sering disebut rumah semut sebenarnya bukanlah sarang yang dibuat oleh semut tapi dibangun oleh hewan sejenis rayap Macrotermes sp.

Musamus berbentuk kerucut yang tingginya bisa mencapai 5 m dan diameternya 2 m ini dibangun oleh koloni rayap dari rumput kering dan lumpur serta liur rayap sebagai bahan perekatnya. Proses pembentukannya hingga tinggi memakan waktu tahunan.

Taman 1000 usamus Salor Dua Merauke
Taman 1000 usamus Salor Dua Merauke – Sumber Foto : @diyantosarira

Bangunan musamus berbentuk kerucut dengan tekstur berlekuk-lekuk. Para ahi menyebutkan, musamus terbuat dari tanah, rumput dan air liur rayap yang berfungsi sebagai perekat. Konon, di dalam musamus terbentuk lorong-lorong berliku yang rumit.

Nah satu satunya tempat yang bisa melihat keunikan musamus ini adalah di Taman 1000 Musamus Jl. Pattimura, Salor Indah, Kurik, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua.

Taman 1000 Musamus Salor Dua
Taman 1000 Musamus Salor Dua – foto ig @mannisso

Ditempat ini Ribuan Musamus berdiri dengan cantiknya dan tersebar di sepanjang kawasan ini dengan beragam bentuk yang unik-unik.

Tertarik ingin melihat Musamus langsung, jangan Lupa Ikutan Bareng Backpacker Jakarta Explore Merauke pada perayaan Kemerdekaan RI tanggal 16-18 Agustus 2021 mendatang.

Views: 699

admin

Komunitas Backpacker Jakarta adalah sebuah komunitas Travelling yang didirikan pada 5 April 2013 dan berpusat di Jakarta dan sekitaranya (Bogor, Tanggerang, Bekasi dan Depok.

Instagram : @backpackerjakarta
Tiktok : @backpackerjakarta
Twitter : @official_bpj
Facebook : backpackerjakarta
Group Wa : 081237395539

Baca Artikel Lainnya