Pulau Tikus Sebongkah Keindahan Di Kota Bengkulu

Hai travellers! Kali ini aku mau ajak kamu mengenal pulau kecil yang bernama “Pulau Tikus” . Wow, geli ah. Jangan-jangan banyak tikusnya ya? Oh engga dong. Justru, pulau yang kedengarannya menjijikan ini sebetulnya adalah pulau yang sangat cantik dan menawan.

Sumber Foto : https://i.ytimg.com/

Oke guys, jadi Pulau Tikus ini merupakan salah satu wisata bahari yang cukup ngehits di kota Bengkulu. Terletak di sebelah barat Kota Bengkulu dan memiliki luas sekitar 2 hektar. Adapun jarak tempuh ke pulau ini yaitu kurang lebih 10 km dari pusat kota.

Sumber Foto : fb.com/pulautikusbengkulu

Fyi guys, Pulau Tikus memiliki karakteristik berupa karang yang mendominasi. Tapi, meskipun ukurannya kecil, banyak sekali hal yang bisa kamu lakukan untuk menghabiskan waktu di pulau ini. Seperti bermain pasir di pinggir pantai, berenang dengan ombak yang cukup aman, sampai snorkeling di bawah laut yang memiliki aneka ikan lucu dan terumbu karang yang indah.

Sumber Foto : jejaksandal.com

Selain itu, kamu juga bisa memancing dengan menyewa kapal nelayan. Karena ada banyak sekali jenis ikan yang hidup di sekitar perairan pulau tikus ini dan diperbolehkan untuk dipancing serta di konsumsi oleh para wisatawan.

Sumber Foto : progres.id

Untuk menuju kesini, kamu bisa menggunakan transportasi yang ada di pantai bagian barat Kota Bengkulu. Seperti speedboat maupun kapal nelayan. Dengan waktu tempuh sekitar 45 menit menggunakan speedboat, dan 1 jam menggunakan kapal nelayan.

Sumber Foto : Aditya Ramadhan/d’Traveler

Dan yang terpenting, disini tidak ada penginapan sama sekali guys. Jadi satu-satunya tempat menginap ya hanya di Kota Bengkulu. Namun, kalau kamu suka bermain dengan alam, kamu bisa mendirikan tenda dan camping ceria di pulau mungil ini. Selamat berkunjung :)

Referensi : www.infowisatalengkap.com

Views: 1272

kikyfairytale

Menulis adalah caraku melukiskan pikiran, perasaan, serta gairah jiwa.
Dan tulisan-tulisan inilah yang akan menandakan bahwa aku pernah ada dan melintas di bumi ini.

Baca Artikel Lainnya