Mengenal Komunitas Pesisir Matras, Menyediakan Rumah Singgah gratis di Bangka

Salah satu Komunitas di bangka yang bergerak diberbagai bidang Lingkungan adalah komunitas Pesisir Matras. komunitas Pesisir Matras adalah, sebuah komunitas anak muda di Lingkungan Matras yang peduli akan perkembangan pariwisata, ekonomi kreatif, lingkungan dan eksistensi masyarakat pesisir.

Saat Bacpacker Jakarta datang pertama kalianya ke pulau Bangka, kita dibantu oleh teman-teman dari komunitas matras. Untuk penginapanya bahkan kitapun menginap dibasecamp Matras. Komunitas ini Berdomisili di lingkungan Matras Kelurahan Matras Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Tujuan dari Pesisir Matras Basecamp adalah, membangun ekonomi pariwisata berbasis masyarakat pesisir Matras dengan penyediaan basecamp/rumah singgah GRATIS khusus backpacker dan traveler.

Termasuk juga penyediaan homestay murah bagi backpacker/traveler yang berkunjung ke Bangka. Berbagai upaya dilakukan dengan mempromosikan potensi wisata di kawasan Matras, Sungailiat dan Bangka umumnya baik melalui media massa, media sosial, web, penyebaran stiker hingga kampanye langsung.

Diharap, pariwisata bisa dinikmati masyarakat pesisir yang terkena dampak dari penyewaan homestay, warung kecil menjadi tempat belanja backpacker/traveler, ekonomi kreatif seperti souvenir, cemilan pesisir dan lainnya. Selain itu masyarakat bisa terlibat dalam penyediaan akomodasi wisatawan seperti penyewaan motor, perahu wisata, penyediaan makanan laut hingga pemanduan wisata.

Kenapa backpacker dan traveler yang jadi sasaran ?, karena kalangan ini lah yang masih memungkinkan untuk diajak datang ke Matras. Sebab untuk wisatawan dengan segemen diatas backpacker/traveler cenderung akan mengggunakan jasa perjalanan wisata yang lebih “wah”, menginap di hotel berbintang, makan di restoran dan hal itu bisa kami pahami sebagai keberagaman dari pilihan jasa wisata.

Hal lainnya yang kami harapkan dari backpacker/traveler adalah cerita mereka tentang pariwisata Bangka, khususnya Matras mulai dari alam Pantai Matras, Turun Aban, Teluk Pikat, Bukit Matras, Kuliner, hingga keramahan warga dan lain-lainnya. Backpacker/traveler melalui bercerita lewat tulisan di blog/web, postingan ke media sosial hingga penyampaian langsung ke teman-teman, keluarga dan komunitasnya.

Pada akhirnya, opini positif yang dibawa backpacker/traveler kami harap mampu mendatangkan wisatawan lebih banyak ke Matras. Selanjutnya, kehadiran wisatawan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat pesisir yang akan semakin terpacu untuk pengembangan wisata.

Kerjasama bpj dan komunitas matras
camping bersama

Apabila pariwisata di Pesisir Matras telah terbentuk diharap tercipta kesolidan masyarakat untuk ekonomi baru sekaligus kekuatan sosial dalam menjaga kelestarian lingkungan pesisir matras hingga waktu mendatang. Selanjutnya semakin mengundang daya tarik wisatawan ke pesisir Matras tak hanya sebatas backpacker/traveler. Tentunya, backpacker/traveler tetap memiliki tempat istimewa bagi kami. Basecamp/rumah singgah yang disediakan adalah milik Bang Fit (Fitri) terdiri dari satu kamar tidur (lesehan), listrik, dengan kamar mandi dan teras bersantai.

Untuk informasi basecamp/rumah singgah gratis dapat menghubungi contact person :

Tri : 0852 6871 4999
Mandor : 0822 8208 4455

Info resminya cek disini :  http://pesisirmatrasbasecamp.blogspot.co.id/

Hits: 437

admin

Komunitas Backpacker Jakarta adalah sebuah komunitas Travelling yang didirikan pada 5 April 2013 dan berpusat di Jakarta dan sekitaranya (Bogor, Tanggerang, Bekasi dan Depok.

Instagram : @backpackerjakarta
Tiktok : @backpackerjakarta
Twitter : @official_bpj
Facebook : backpackerjakarta
Group Wa : 081237395539

Baca Artikel Lainnya