Fundive with SC Diver ! Dive with Fun, & Fun With Friends.

Awal tahun ini diawali dengan Fundive Trip bersama SC Diver Community di Pulau Pramuka Kepulauan Seribu. Anyway, buat kalian yang belum tau SC Diver adalah komunitas scuba diving yang dibuat dengan tujuan berbagi informasi mengenai Dive Trips, Dive Class, hingga dive info lainnya. Dan untuk bergabung dengan komunitas ini, diperlukan diving license sebagai syarat utamanya. Bagi founder dan para membernya hahahaa SC sendiri punya makna yang berarti Self Control.

Fundive 11-12 Januari 2025 ini adalah trip perdana yang diselenggarakan SC Diver untuk diver dengan sertifikasi minimal Open Water. Kebetulan, karna aku baru OW bulan lalu, jadi bisa langsung join trip ini yuhuuuu. Dan tentunya kebutuhan dive kami  tetap diprovide oleh Mazu Dive Center.

Lagi-lagi Vita dan Tante Tuti jadi buddy aku, seneng sekali karena bisa diving bareng mereka dan beberapa teman lainnya yang juga udah ngga asing lagi. Buat aku yang ngga bisa diem di apart dan selalu berusaha cari kesibukan untuk mengisi weekend, Diving jadi kebutuhan tersendiri karena ternyata aku sudah mulai jatuh dengan laut dan seisinya. Dan taukan kalo si Libra ini udah jatuh cinta, effortnya pasti gak main-main :p

Yup, perjalanan kami diawali dengan menggunakan Speedboat dari Marina Ancol tentunya. Dengan jarak tempuh sekitar 1 jam, kita udah sampai di Pulau Pramuka. Langsung aja deh prepare for dive di Mazu sekaligus pembagian kamar.

Btw aku selalu amaze dengan service nya Mazu mulai dari penginapan hingga makanan yang ngga pernah mengecewakan. Thank you Mazu !

Its Time To Dive !

Oke setelah cek alat, dan makan siang, kita langsung menuju Boat untuk menuju dive site. Dan dive site pertama adalah Tanjung Barat, Pulau Pramuka. Setelah sampai, kita langsung gear up, backroll, descent, and explore tentunya.

Usai Dive 1, kita singgah sebentar untuk Surface Interval di Nusa Resto untuk makan bakwan jagung anget-anget. Lalu lanjut dive di site ke 2. Dan site kali ini adalah APL yang udah gak asing lagi. Karena beberapa kali sudah pernah diving di site ini. APL punya ciri khas berupa taman laut yang cantik dan banyak penyu lucunya. Dan kita ketemu 1 penyu yang lagi melayang-layang dengan indahnya. Oke deh, setelah kurang lebih 45 menit menyelami laut pramuka yang visibility nya lagi oke banget, kita kembali ke penginapan untuk beristirahat dan makan malam.

Paginya, kita lanjut dive ke 3. Dan kali ini kita menuju Pulau Air, dengan ombak yang cukup menggoyang kapal kesana kemari. Tapi, Pramuka emang lagi cantik-cantiknya, walaupun sempet hujan, ternyata bawah lautnya tetap jernih dan oke banget. Sekitar 43 menit dibawah, kita lanjut naik dan Surface Interval di Pulau Air. Dan namanya manusia ikan, lagi SI aja sempet-sempetnya nyemplung lagi ke laut untuk snorkling dan berenang, berasa private pool karena emang sesyahdu itu.

Okeee setelah SI, lanjut last dive ke Tanjung Pengantin yang tidak jauh dari dermaga Pulau Pramuka. Disini ternyata juga gak kalah bagus, dan biota lautnya juga banyak yang lucu-lucu. Ah pokoknya kali ini Pramuka lagi oke banget. Diving kali ini bener-bener the real fundive karena bisa main-main dibawah laut.

Setelah 37 menitan dive ke 4, kita langung kembali ke penginapan karena udah kesorean dan kita harus prepare pulang. Then, sekitar pukul 15.30, speedboat kami bertolak menuju Marina Ancol, dan trip selesai. Huhu

Anyway, aku mau bilang selamat untuk tante tuti yang baru aja mencapai level Dive Master! Dan terimakasih untuk temen-temen diving aku di SC Diver kali ini Koko Ferry, Tante Tuti, Vita, Andoro, Ka Yoli, Rico, Andin, Maldini, Mas Suryo, Senterman, dan Joymillian yang baru join.

Btw Thank you tante dan vita selalu jadi buddy yang memahami aku, andoro yang udah nangkep aku waktu meroket keatas hahaha, koko ku yang udah ngadain trip ini, dan mas yahmo yang udah jadi local guide di trip ini, ka yoli dan rico yang udah jadi badut lucu banget, dan mas suryo yang diem diem kocak, andin yang juga diem diem gacorrr. and the last but not least, Thank you SC & Mazu Diver untuk keseluruhan trip ini. See you!

 

Dokumentasi by Mazu & SC Diver

 

Views: 69

kikyfairytale

Menulis adalah caraku melukiskan pikiran, perasaan, serta gairah jiwa.
Dan tulisan-tulisan inilah yang akan menandakan bahwa aku pernah ada dan melintas di bumi ini.

Baca Artikel Lainnya