Menikmati alam dari ketinggian, mengagumi keindahan alam ciptaan Tuhan saat setiap mata memandang, adalah candu bagi para pendaki gunung. Begitupun trip BPJ kali ini, Hiking Gunung Ceremai yang merupakan gunung tertinggi di Jawa Barat dengan ketinggian 3.078 mdpl lewat jalur via Apuy dimana merupakan jalur aman untuk memulai start pendakian. Tanggal 23 Juli 2016 merupakan awal pengalaman trip ini dimulai dan diakhiri pada tanggal 24 Juli 2016. Diikuti oleh para pecandu pendaki dan newbie lainnya dengan komposisi 2 (dua) orang CP yaitu warga Cirebon asli yakni Bang Iwan dari RT 6 dan Bang Rafli dari RT 9 serta 5 orang tim support acara dan didukung oleh 20 peserta trip yang ikut meramaikan pendakian ini.
Backpacker Jakarta dipuncak ciremay
Sesuai prinsip dasar BPJ dimana biaya trip bersifat sharecost yaitu sebesar Rp. 285.000,- dan susah senang ditanggung bersama. Absensi peserta dilakukan di Sekretariat BPJ pada hari Jumat, tanggal 22 Juli 2016 pukul 20.00 WIB dan memulai menghidupkan mobil elfnya pada pukul 23.00 WIB menuju Maja. Rombongan tiba di Maja pada pukul 02.00 WIB lalu diisi dengan acara menuju ke pulau Kapuk untuk memulihkan kembali stamina para peserta walaupun hanya sebentar sambil menyiapkan kekurangan logistik. Setelah persiapan selesai pada pukul 03.00 WIB, rombongan berangkat kembali menuju Pos 1 yang merupakan lokasi pendaftaran peserta pendaki. Tapi kali menggunakan mobil pickup bak terbuka, hawa dingin dan cahaya lampu-lampu di sepanjang perbukitan menemani perjalanan malam peserta trip.
salah satu kawah dipuncak ciremai
Tepat pada hari Sabtu, tanggal 23 Juli 2016 pukul 04.00 WIB rombongan tiba. Sesampai di sana langsung digunakan untuk packing dan memeriksa ketersediaan peralatan wajib, perlengkapan pendukung pendakian, serta logistik yang akan dibawa seperti tenda, kompor, nesting, air dan makanan.Pengalaman mendaki ini dimulai pada pukul 08.30 WIB dengan target sampai di Pos 5 untuk berkemah dan bermalam sekitar pukul 16.00 WIB. Rombongan bersyukur karena perjalanan pendakian sesuai dengan target dan cuaca yang sangat mendukung. Setelah sampai di Pos 5 rombongan mendirikan tenda, memasak dan istirahat untuk persiapan Summit ke puncak pagi dini hari. Pukul 03.00 WIB rombongan dipaksa untuk segera bangun dan menyiapakan perlengkapan selama kurang lebih 30 menit. Pukul 06.30 WIB rombongan tiba di puncak untuk menanti sang surya menyapa kami dan menikmati keelokan pergantian waktu nantinya.
Kaka Cepe Om Iwan & Rafli
Mengabadikan moment kebersamaan dari negeri di atas awan dan melihat dengan takjub pesonanya, merupakan aktivitas yang tidak boleh dilupakan. Pukul 10.00 WIB rombongan mengakhiri kegiatan menikmati suasana negeri di atas awan dan turun kembali ke basecamp tempat rombongan berkemah. Sesampainya di basecamp, lalu rombongan segera merapikan peralatan, packingĀ dan tidak lupa memasak untuk sarapan untuk mengisi perut yang sudah berbunyi. Tepat pada saat tengah hari rombongan siap untuk turun ke Pos 1. Pukul 16.30 WIB seluruh tim pendaki sampai di Pos 1 dan diberi waktu selama 1 (satu) jam untuk membersihkan diri lalu menaiki kembali mobil pick up sebelumnya.
Samudra Awan diatas puncak Ciremay
Terasering merupakan bagian pemandangan untuk rombongan sambil menunggu senja. Tiba di Maja pukul 18.30 WIB dan mobil elf sudah menanti untuk mengantar rombongan ke Jakarta. Selama di Maja, rombongan beristirahat sejenak sekaligus menikmati sekembalinya ke peradaban serta membeli oleh-oleh khas Maja atau sekedar ke minimarket. Pukul 20.00 WIB rombongan mulai berangkat kembali ke Jakarta dan sampai di Jakarta pada pukul 23.00 WIB.
All Team Backpacker Jakarta
Selama pengalaman mendaki kesan puas terasa di trip kali ini. Rombongan semua dalam keadaan sehat dan tidak kekurangan apapun baik logistik selama mendaki serta selamat sampai di Jakarta kembali. Hanya kaki dan lutut dari beberapa peserta yang belum terbiasa dengan jalur pendakian yang berat masih terasa pegal-pegal dan nyeri. Namun walaupun begitu semangat mereka patut diacungi jempol karena mereka akhirnya berhasil sampai di puncak.
Views: 874